Ria Ricis dan Atta Halilintar (YouTube/Ricis Official)
Atta Halilintar kembali membaca berita hoax tentangnya. Kali ini suami Aurel Hermansyah tersebut dituding sudah menikah siri dengan Ria Ricis.
Berita hoax tersebut dibuat oleh YouTube Nyolong Gosip. Maka melalui Instagram Story, Atta Halilintar mengungkap kekesalannya akan berita ngawur itu.
"Fitnah apalagi ini?" tulis Atta Halilintar sebagai caption postingannya di IG Story pada Sabtu (31/8/2024).
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Liburan ke Maluku (Instagram)
Pasalnya tak sedikit warganet yang percaya dengan narasi yang dihadirkan. "Dan ngerinya banyak yang percaya lagi, udah makin-makin ini akun," sambung bapak dua anak itu.
Lantas pada Minggu (1/9/2024), Atta Halilintar mengungkapkan bahwa ia sedang memproses laporan terhadap akun-akun yang telah memfitnahnya.
Hal itu diketahui dari balasan Atta Halilintar ketika fans medesaknya untuk menindak tegas akun-akun penyebar hoax. Narasi yang dihadirkan soal Atta menikah siri dengan Ria Ricis pun semakin ngawur.
"Ayolah Atta, laporin akun-akun fitnah, sekarang udah makin melabar ke mana-mana. Ada akun giring opini ada ustaz yang ngaku-ngaku udah nikahin lu sama *sensor*," terang akun @haninatt***.
"Udah proses mas," balas Atta Halilintar yang dibagikan ulang akun @lambe__danu pada hari yang sama.
Atta menyusul Thariq Halilintar yang sebelumnya juga melaporkan akun yang menuduh Aaliyah Massaid hamil sebelum menikah.
Atta Halilintar dan Thariq Halilintar [Instagram/@thariqhalilintar]
"Emang Thor sama Atta diam tapi mereka memperhatikan loh sebenernya akun-akun mana yang suka hate dan hoax," komentar akun @siashsaaa***.
Tindakan Atta Halilintar pun dirasa warganet sudah tepat. Banyaknya fitnah yang menyerang Atta belakangan ini membuat warganent curiga ada buzzer untuk menjatuhkan keluarganya.
"Sepertinya ada yang membayar buzzer untuk menjatuhkan keluarga besar mereka, mulai dari Atta, Aurel, Gen halilintar dll. Soalnya fitnah-fitnah di TikTok parah banget," komentar akun @nona22***.
"Banyak yang iri dengki sama Atta dengan berbagai fitnah berusaha menjatuhkan Atta dan keluarga.. Akhirnya dimanfaatkan oleh akun-akun abal-abal yang membuat narasi-narasi fitnah," kata akun @realnrw532***.
Sebelum menikah dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar dan Ria Ricis memang sempat dekat sebagai 'Raja' dan 'Ratu' YouTube. Ricis yang belum lama bercerai dari Teuku Ryan membuat narasi menikah siri dengan Atta jadi gampang dipercaya. (*)
Posting Komentar
Posting Komentar