infoselebb.my.id: Dicibir Gelar Haji Usia 2 Bulan, Thariq Sebut Sebagai Doa, Tunangan Aaliyah Malah Beri Hadiah Umroh - INFO SELEB

Dicibir Gelar Haji Usia 2 Bulan, Thariq Sebut Sebagai Doa, Tunangan Aaliyah Malah Beri Hadiah Umroh

Posting Komentar

Thariq Halilintar ramai dicibir gara-gara pernyataan sang ibunda, Geni Faruk, soal gelar haji.


Geni Faruk menyebut Thariq Halilintar sudah haji sejak usia dua bulan.


Ucapan Geni Faruk ini pun memicu cibiran netizen hingga Thariq Halilintar buka suara.


“Assalamualaikum dari Pak Haji KW. Kelihatannya semakin kreatif ya komentar-komentar netizen. Baik itu di kolom komentarku maupun di seluruh kolom komentar yang ada di internet,” kata Thariq dikutip Kompas.com, Rabu (3/7/2024).


Thariq berdoa agar komentar netizen bisa berbuah positif ke depannya.


“Semoga komentar-komentarnya beneran jadi doa buat aku, aku bisa haji tahun depan amin,” tutur Thariq.


Thariq pun akan memilih komentar yang kreatif tentangnya. Yang mana salah satu komentar yang paling kreatif akan dipilih untuk diberangkatkan umrah.


“Pasti banyak banget di luar sana yang pengin datang ke Tanah Suci Mekah, jadi hari ini aku akan pilih komentar terkreatif tentang Haji Thariq ini, aku mau berangkatin umrah,” ucap Thariq lagi.


Thariq menambahkan tak ada syarat khusus untuk membuat komentar tersebut.


“Enggak ada syaratnya sih, yang penting kreatif aja,” tambah Thariq.


Untuk diketahui, sebelumnya di acara lamaran Thariq Halilintar dan Aaliyah, Geni Faruk menyebutkan soal Thariq yang sudah haji sejak usia 2 bulan.


“Sebut-sebut haji jadi ingat, Thariq ini juga haji. Jadi waktu umur dua bulan, terus ibadah haji," kata Geni Faruk.

Geni Faruk ngotot minta Thariq dipanggil dengan sebutan haji (Instagram @genifaruk)


Atta sempat menghentikan ucapan ibunya dengan mengatakan hal itu belum bisa disebut haji. Tapi Geni memberikan jawaban atas ucapan putra sulungnya.


"Tapi sudah haji Thariq," kata Geni Faruk.


Geni Faruk sendiri akhirnya memberikan penjelasan tentang ucapannya di acara tersebut, mengatakan bahwa itu hanya bercanda.


“Ya itukan bercanda sayang, kemarin tuh bang Thariqnya lagi deg-degan karena mau lamaran," kata Geni Faruk.


Sebelum Diungkap Geni Faruk, Thariq Mengaku Haji Senior, Atta Halilintar Bantah: Gak Ikut Ibadahnya


Thariq Halilintar ternyata pernah ngotot menyebut dirinya sebagai haji.


Hal ini sama dengan apa yang diungkapkan oleh sang ibu, Geni Faruk.


Terkait Thariq yang ngotot menyebut dirinya sebagai haji senior, Atta Halilintar memberikan bantahannya.


Atta Halilintar mengatakan haji sang adik belum sah. Sebab saat Thariq naik haji, dirinya masih berumur 2 bulan.


Sebelum diungkap Geni Faruk, rupanya Thariq Halilintar mengklaim bergelar haji senior ketika ia memberikan wejangan untuk Atta Halilintar sebelum berangkat haji kala itu.


Lantas, pernyataan Thariq Halilintar tersebut kembali disorot. 


"Tapi, ini gue sebagai haji senior," ucapThariq Halilintar dari laman TikTok TikTok @people_strong2, Minggu (30/6/2024).


Suami Aurel Hermansyah itu pun langsung membantah perkataan Thariq.


Menurut Atta, gelar haji Thariq belum sah sebab saat itu dirinya masih berumur 2 bulan. 


"Nggak ada. Lu kan haji pas umur 1 bulan masih anak-anak," jelas Atta.


"Jangan dikurang-kurangin, gue umur 56 hari waktu itu. Tapi, gue duluan dong," timpal Thariq.


Mendengar hal tersebut, Atta tak ingin kalah berargumen.


Ia menyarankan kepada Thariq untuk menunaikan ibadah haji lagi. 


"Tetap beda, karena kamu kan nggak ikut ibadahnya. Cuman kebawa-bawa gitu. Kamu aja nggak tahu itu udah bisa lihat atau belum," tegas ayah dua anak itu. 


"Kalau menurut gue, lu harus naik haji lagi biar afdol," pungkasnya. (*)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter