Komedian Sule pernah mengutarakan isi hatinya kepada Putri Delina. Memang saat ini, rumah tangga Sule dan Nathalie Holscher sedang diterpa isu tak sedap.
Keduanya dikabarkan sedang tidak baik-baik saja sejak kisruh hubungan Nathalie Hoslcher dan Putri Delina. Saat ditanya hubungannya dengan Sule, Nathalie hanya menyebut bahwa suaminya sedang sibuk.
Lantas, apa yang membuat Sule sangat bekerja keras hingga memilih untuk bungkam di tengah rumah tangganya dengan Nathalie Holscher diterpa isu miring? Simak ulasan berikut.
Sule menangis akui banyak tanggungan
Air mata komedian Sule tak bisa terbendung lagi saat berbincang dengan Putri Delina beberapa waktu lalu. Sule mengaku banyak yang harus dia pertanggungjawabkan.
"Kok jadi ikut nangis ya. Untuk saat ini ayah banyak banget tanggungan, keluarga, anak-anak, belum sekarang ini Adzam," kata Sule dilansir Hops.ID dari YouTube Tema Indonesia yang tayang pada Februari 2022.
Oleh karena itu, komedian pemilik nama lengkap Entis Sutisna ini harus bekerja keras agar bisa memenuhi tanggung jawabnya sebagai ayah.
"Minimal ayah ngumpulin buat anak-anak ayah. Jadi ayah enggak ada yang ayah kejar, popularitas itu berkah dari Tuhan," tuturnya.
Sule dan keluarga (Instagram @ferdinan_sule)
Dengan bekerja keras, Sule bisa membuktikan bahwa dirinya bisa memenuhi kebutuhan untuk istri dan anak-anaknya.
"Kenapa ayah kerja terus ya ayah pengin buktikan bahwa ayah mau menjadi laki-laki yang bertanggung jawab untuk istri dan anak untuk saat ini," ujarnya.
Semua itu dilakukan Sule agar tidak mempersulit anak-anaknya kelak. "Jadi selebihnya nanti ayah nanti akan tua, akan meninggalkan anak-anak minimal ayah tidak menyusahkan anak-anak," ucapnya.
Untuk saat ini, Sule merasa bahagia dengan apa yang sedang ia jalani. Yang paling utama dalam hidupnya hanya lah keluarga.
"Ayah paham anak-anak ingin membahagiakan ayahnya. Buat A Iky juga, ayah cuman pengin kayak seperti apa yang kita lakukan, prioritas untuk keluarga," sambung dia.
Yang buat Sule senang
Tak ada yang lebih membahagiakan bagi Sule selain melihat keluarganya hidup akur dan damai.
"Kalau masalah kita kumpul bareng gitu kita Alhamdulillah di momen-momen tertentu kita masih komplit bareng. Pengin sampai nanti tuh di grup keluarga kecil kita tuh ayah sudah senang," ungkap Sule.
Terlebih, Putri Delina dan anak-anaknya yang lain mulai menunjukkan keakrabannya dengan Nathalie Holscher. Kehadiran Adzam Adriansyah Sutisna juga melengkapi kebahagiaan Sule.
Sule (Tangkapan layar YouTube Tema Indonesia)
"Ayah lihat kamu komunikasi sama bunda, love-lovean, sayang-sayangan banget. Kayak si Aa udah banyak banget perhatiannya sama adik-adiknya," tuturnya.
Oleh karena itu, Sule mengaku tak bisa ketika diminta untuk di rumah saja. Semua itu menyangut tanggung jawabnya sebagai seorang suami dan ayah.
"Jadi kalau dibilang ayah harus di rumah saja, ya enggak bertanggung jawab dong. Kalau namanya orang tua mah enggak pengin dikasih sama anak-anaknya, tapi pengin lihat anak-anaknya bahagia," pungkas Sule. ***
Posting Komentar
Posting Komentar