infoselebb.my.id: Lesti Kejora Pilih Turki dan Jepang Sebagai Lokasi Bulan Madu, Sekaligus Wujudkan Impian Masa Kecil - INFO SELEB

Lesti Kejora Pilih Turki dan Jepang Sebagai Lokasi Bulan Madu, Sekaligus Wujudkan Impian Masa Kecil

Posting Komentar

Rangkaian pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar akhirnya berakhir. Kini, tiba saatnya pasangan yang memiliki fanbase bernama LesLar menjalani momen sebagai pengantin baru. Layaknya pasutri yang baru menikah, keduanya juga memiliki rencana untuk berbulan madu.

Lesti Kejora dan Rizky Billar membidik sejumlah negara untuk dijadikan sebagai destinasi bulan madu. Saat menggelar Konser Takdir Cinta Leslar yang berlangsung di Indosiar, 21 Agustus 2021, keduanya disinggung soal rencana berbulan madu.

Irfan Hakim, Ramzi, Gilang Dirga, Ruben Onsu dan Jirayut serta Rara LIDA, yang bertugas menjadi pembawa acara Konser Takdir Cinta Leslar langsung menanyakan perihal rencana tersebut kepada pasangan yang sukses dijodohkan oleh warganet itu.

Lesti Kejora mengatakan bahwa ia memiliki dua negara tujuan yang menjadi impiannya sejak lama, yaitu Jepang dan Turki.

"Dede pengin ke Turki. Turki sama Jepang (sebagai negara tujuan untuk berbulan madu dengan Rizky Billar," kata Lesti Kejora.

Pelantun lagu "Kejora" itu tak sekedar asal menyebut Jepang dan Turki sebagai negara tujuan berbulan madu. Sejak kecil, Lesti Kejora sudah memiliki keinginan untuk menjejakkan kaki di Negeri Matahari Terbit dan Negeri Khalifah Utsmani.

"Karena Dede (panggilan Lesti) tuh dari SD pengin banget dateng ke negara India, Jepang, Sama Turki," kata Lesti Kejora menjawab pertanyaan para pembawa acara. 

Sementara itu, dikatakan Lesti Kejora, ia baru bisa mewujudkan satu impiannya yakni berkunjung ke India.

Lesti Kejora diketahui menyambangi India medio Februari 2015. Kala itu, ia bersama Aty dan Frans D'Academy berangkat ke India dalam rangka jalan-jalan sekaligus syuting sebuah sinetron.

"Ke India kan udah, waktu juara 1, 2, sama 3. Turki sama Jepang yang belum," Lesti Kejora menjelaskan. (liputan6.com)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter