infoselebb.my.id: Bukan Dosa, Alasan Adat Jawa Melarang Rizky Billar Nikahi Lesti Kejora di Hari Asyura Diungkap Ustaz Adam - INFO SELEB

Bukan Dosa, Alasan Adat Jawa Melarang Rizky Billar Nikahi Lesti Kejora di Hari Asyura Diungkap Ustaz Adam

Posting Komentar

 

Jelang pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora sejumlah pro dan kontra justru datang dari netizen.

Pasalnya, Rizky Billar dan Lesti Kejora dinilai menyalahi Adat Jawa yang melarang pasangan menikah di hari Asyura.

Hal itu bahkan memantik respon dari Ustaz Adam yang turut mengungkap alasan Adat Jawa melarang Rizky Billar nikahi Lesti Kejora.

Seperti dilihat PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Adam History yang diunggah pada 14 Agustus 2021, dia membeberkan awal mula Adat Jawa melarang pernikahan di hari Asyura.

Ustaz Adam menyebut Adat Jawa memiliki dua Bulan yang dilarang bagi pasangan untuk menikah namun tidak berkaitan dengan dosa.

Yang pertama, Bulan Asyura, karena dianggap dapat mendatangkan musibah bagi pasangan suami istri.

Yang kedua, Bulan Safar, karena dianggap mencoreng kesuciannya

Terkait larang menikah di Bulan Safar dan Asyura bermula dari pesan leluhur Jawa yang menyebut pernikahan di dua bulan tersebut mendatangkan petaka.

"Menurut si Kakek, jika ada pasangan yang menyelenggarakan pernikahan di dua Bulan tersebut akan mendatangkan malapetaka atau bahaya," beber Ustaz Adam.

Lebih lanjut, Ustaz Adam menyinggung alasan sang Kakek (leluhur) melarang pasangan menikah di dua bulan tersebut.

"Alasan si Kakek mengapa dua bulan itu nggak baik melangsungkan acara, karena pada saat itu dalam perhitungan Jawa posisi Tahun berada di Timur," ungkap Ustaz Adam.

Oleh karena itu, kata Ustaz Adam, Adat Jawa melarang pasangan menikah di hari Asyura karena 'Pati Dina'.

Dijelaskan Ustaz Adam, Pati Dina adalah kondisi di mana jika acara dilaksanakan akan banyak marabahaya dan bencana yang menghampiri.

Bahkan, kata Ustaz Adam, si Kakek menjelaskan sembari mencontohkan.

"Di mana ada di kampungnya yang menikah pada hari Asyura kemudian dia mendapat musibah," beber Ustaz Adam.

Sementara itu, Ustaz Adam menolak kerasa keyakinan seperti itu.

"Nah dari keyakinan ini saja sudah melenceng sekali yah, padahal bencana dan mudharat datangnya dari Allah SWT, " jelas Ustaz Adam.

Sehingga, dia meminta untuk tidak melarang Rizky Billar dan Lesti Kejora menikah.

"Cukup didoakan saja," pungkas Ustaz Adam.*** (pikiranrakyat.com)

Related Posts

There is no other posts in this category.

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter