Meski belum menikah, aktor Rizky Billar sudah memercayakannya uangnya pada sang tunangan, pedangdut Lesti Kejora.
Ia menyerahkan kartu ATM beserta isinya untuk dibawa oleh Lesti.
Gadis 21 tahun itu pun berkelakar akan segera mengosongkan rekening Rizky Billar yang isinya tak seberapa.
Percakapan tersebut tampak ketika keduanya mengawali konten di kanal YouTube Rizky Billar.
Saat itu, Lesti dan Rizky Billar sedang berada di lokasi penjualan hewan ternak.
Rupanya, mereka akan meninjau hewan pesanan yang nantinya akan dikurbankan saat Idul Adha.
"Halo semuanya, kembali lagi di channel YouTube kita," sapa Rizky Billar seperti dikutip TribunWow.com, Senin (19/7/2021).
"Kalau ada Dedek pasti 'Kita', dan bintang tamu yang konsisten," protes Lesti.
Rizky Billar menimpali dengan mengatakan bahwa uang yang didapat dari konten tersebut akan diserahkan pada Lesti.
Bahkan, kartu ATM miliknya sudah diserahkan pada Lesti beserta seluruh isinya.
"Iya, kan uangnya buat kamu kan, kan ATM sudah sama kamu tadi," elak Rizky Billar.
"Apaan isinya segitu doang," cibir Lesti.
"Begitu tahu tanggalnya langsung Dedek pindahin pergi ke bank, atau enggak nyicil Dedek transferin, gocap, gocap, Dedek transferin setiap hari."
Rizky Billar tampak mengeryit tak mengerti dengan maksud Lesti.
"Enggak ngerti sumpah," bingung Rizky Billar.
"Kan begitu uangnya masuk sebelum Kakak nanyain, 'Ada uang masuk enggak sayang?', Dedek transfer dulu tuh sehari cepek (100-red), jadi lima puluh, lima puluh Dedek transferin," terang Lesti.
"Biar kosong entar uangnya?," sahut Rizky Billar.
"Heeh, 'Sayang, enggak ada uangnya', gitu," kelakar Lesti.
"Jenius sekali kamu, tapi saya yang bodoh," kekeh Rizky Billar.
"Tumben mengakui," tawa Lesti.
Rizky Billar kemudian menjelaskan bahwa mereka saat itu sedang mengunjungi tempat penjualan hewan kurban.
Ia ternyata sudah memilih sapi yang akan dikurbankan atas namanya, Lesti dan para fans, Leslar.
"Kita akan lihat-lihat dulu, gue penasaran sapi kita tuh yang mana ya, kita lihat dulu bentukannya," cetus Rizky Billar.
"Semoga sapi yang kita kurbanin nanti bisa menjadi berkah dan berguna bagi banyak orang."
Lokasi yang dikunjungi tersebut rupanya sering menjadi jujugan para artis.
Seperti misalnya Raffi Ahmad yang sudah membeli 10 sapi dan 10 kambing, termasuk seekor sapi besar berukuran 1,3 ton.
Menurut sang penjual, sapi di tempat tersebut dibanderol seharga 25-250 juta rupiah.
Sementara untuk kambing, dihargai mulai dari 3 hingga 11 juta rupiah. (tribunwow.com)
Posting Komentar
Posting Komentar